Pages

Labels

Kamis, 11 Oktober 2012

Sketsa Sistem Saraf

Sistem Saraf terbagi atas 3 bagian yaitu :

1. Sistem Saraf Pusat

Sistem Saraf pusat terdiri atas
  1. Otak
  2. Sumsum (saraf) Tulang Belakang
Otak kita terdiri dari
  1. Otak besar ( Cerebrum )
  2. dan otak kecil. ( Cerebellum)
  • Otak besar berfungsi untuk menentukan tingkat kecerdasan, kepribadian, menterjemah kan sensor impuls dan perencanaan.
  • Otak besar terletak di bagian depan otak.
  • Otak kecil berfungsi untuk mengendalikan dan mengkoordinasikan gerakan-gerakan otot tubuh serta menyeimbangkan tubuh.
  • Letak Otak kecil terdapat tepat di atas batang otak.
2. Saraf Tepi

  • Sistem Saraf Tepi (Sistem saraf Perifer)
  • Sistem saraf tepi adalah lanjutan dari neuron yang bertugas membawa impuls saraf menuju ke dan dari sistem saraf pusat.
Berdasarkan cara kerjanya sistem saraf tepi dibedakan menjadi dua yaitu :
  1. Sistem saraf sadar
  2. Sistem saraf tak sadar
Sistem saraf sadar
  • Yaitu sistem saraf yang mengatur segala gerakan yang dilakukan secara sadar atau dibawah koordinasi saraf pusat atau otak.
  • Berdasarkan asalnya sistem saraf sadar dibedakan menjadi dua yaitu:
  1. sistem saraf kepala (cranial)
  2. sistem saraf tulang belakang (spinal).
  • Sistem saraf tak sadar
Berdasarkan sifat kerjanya saraf tak sadar dibedakan menjadi dua yaitu:
  1. Saraf simpatik
  2. Saraf parasimpatik.

Bagian Sel Saraf Manusia



  • Sel saraf (neuron) memiliki bentuk yang khas.
  • Sel saraf terdiri dari bagian-bagian:
  1. Badan sel saraf,
  2. Serabut saraf dendrit
  3. Serabut saraf neurit (atau akson).
  • Badan sel saraf terdiri dari sitoplasma, butir-butir Nissl dan inti sel.
  • Serabut saraf dendrit berupa serabut saraf berukuran pendek, berjumlah banyak dan bercabang banyak.
  • Sedangkan akson berukuran panjang, biasanya hanya satu, diselimuti oleh seludang myelin , di Myelin juga terdapat sel-sel Schwan yang memberi makan sel syaraf serta bercabang menuju sinapsis.
  • Sinapsis jembatan penghubung ujung akson yang bercabang dengan Dendrit neuron lainnya
  • Di antara sel-sel Schwan terdapat celah yang disebut nodus Ranvier.
  • Nodus Ranvier untuk mempercepat akses jalannya impuls syaraf
Bagian-bagian sel saraf memiliki fungsi yang berbeda, yaitu:
  1. Serabut saraf dendrit: menghantarkan rangsang (impuls) dari luar sel saraf menuju ke badan sel saraf.
  2. Badan sel saraf: tempat metabolisme sel saraf.
  3. Serabut saraf akson (=neurit): menghantarkan rangsang (impuls) dari badan sel saraf menuju ke luar badan sel saraf.
  4. Persambungan (Sinapsis): tempat pertemuan ujung akson sel saraf dengan ujung dendrit sel saraf lainnya, sehingga merupakan tempat perpindahan impuls menuju sel saraf lainnya.
Terdapat 3 macam sel saraf

1. Sel Saraf Sensorik

  • Berfungsi menghantarkan rangsangan dari reseptor (penerima rangsangan) ke sumsum tulang belakang.
  • Sering juga disebut Neuron Afferent

2. Sel Saraf Motorik

  • Berfungsi menghantarkan impuls motorik dari susunan saraf pusat ke efektor.
  • Sering disebut juga Neuron Efferent
3. Sel Saraf Penghubung
  • Merupakan penghubung sel saraf yang satu dengan sel saraf yang lain.
  • Syaraf ini juga disebut Neuron konektor artinya menghubungakan neuron sensorik dengan Neuron Motorik
  • contoh penghubung ( Ajustor itu ) misalnya Sumsum tulang belakang dalam gerak refleks , dan Otak dalam gerakan sadar . OK
Sel saraf mempunyai kemampuan iritabilitas dan konduktivitas.
  • Iritabilitas artinya kemampuan sel saraf untuk bereaksi terhadap perubahan lingkungan.
  • Konduktivitas artinya kemampuan sel saraf untuk membawa impuls-impuls saraf.

0 komentar:

Posting Komentar